Makassar-Estafet kepemimpinan Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Narkotika Sungguminasa resmi berganti pada Jumat (30/8). Andi Mohammad Syarif secara resmi menyerahkan kepemimpinannya kepada Sopian dalam acara serah terima jabatan (Sertijab) yang berlangsung di selasar Lapas Narkotika Sungguminasa, dihadiri oleh seluruh jajaran pegawai.
Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Selatan (Kanwil Kemenkumham Sulsel), Taufiqurrakhman, hadir menyaksikan Sertijab tersebut. Dalam sambutannya, ia mengucapkan terima kasih kepada Kalapas lama, Andi Mohammad Syarif, atas berbagai perubahan positif yang telah dilakukan, khususnya dalam mengurangi kepadatan Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) di Lapas Narkotika Sungguminasa.
Kepada Kalapas baru, Sopian, Taufiqurrakhman mengingatkan pentingnya mempertahankan dan meningkatkan capaian yang telah diraih oleh Kalapas sebelumnya. Ia juga mengajak seluruh jajaran untuk bekerja sesuai aturan, menjaga kualitas kerja, serta menyelesaikan tugas tepat waktu.
“Jangan sampai Lapas Narkotika menjadi penyebab keterlambatan Kantor Wilayah dalam menyusun laporan,” tegas Taufiqurrakhman.
Lebih lanjut, ia berpesan agar seluruh pegawai memberikan pelayanan prima kepada masyarakat, bekerja dengan niat yang baik, serta menjaga komitmen dan integritas dalam melaksanakan tugas. “Insya Allah, kita akan selamat dalam menjalankan tugas,” tambahnya.
Kalapas baru, Sopian, dalam sambutannya mengungkapkan kebahagiaannya bisa kembali bertugas di Lapas Narkotika Sungguminasa sebagai Kalapas. Ia berjanji akan melanjutkan program-program yang telah dirintis oleh Kalapas sebelumnya. “Kita akan bersinergi dan berkolaborasi sesuai arahan Kakanwil Taufiqurrakhman,” ujarnya.
“Mari bawa Lapas Narkotika lebih baik, lebih maju, lebih bersih dan menjadi Terbaik,” lanjutnya.
Andi Mohammad Syarif, yang dikenal sebagai bapak perubahan di Lapas Narkotika Sungguminasa, meninggalkan berbagai peningkatan positif, baik dari segi fasilitas, pelayanan, maupun kinerja pegawai. Ia berpesan kepada seluruh pegawai untuk terus menjaga kebersamaan dan kerja keras.
Tak lupa, ia mengucapkan terima kasih atas kerja sama dan rasa kekeluargaan selama masa kepemimpinannya.Turut hadir dalam kegiatan ini, para pejabat struktural Kanwil Sulsel, jajaran Kepolisian Polsek Bontomarannu, jajaran Koramil Gowa, kepala UPT di lingkup Kanwil Sulsel, serta stakeholder eksternal lainnya. (Sal)