Majene-Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Barat (Kanwil Kemenkumham Sulbar) Marasidin, bersama dengan Kepala Divisi Administrasi Rudianto, Kepala Divisi Keimigrasian Nurudin, serta pejabat pengawas dan administrator Kanwil Kemenkumham Sulbar, mengadakan acara Safari Ramadhan di Rutan Majene, Senin (1/4/2024).
Dalam kunjungannya, mereka buka puasa bersama Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Majene di Masjid Raudhatul Ihsan untuk mempererat tali silaturahmi antara sesama.
Marasidin menyampaikan bahwa kegiatan ini sebagai wujud kebersamaan dengan WBP dan untuk menjaga hubungan baik. Mereka juga membagikan takjil kepada masyarakat umum sekitar Lapas dan pengguna jalan sebagai bentuk syukur atas nikmat yang diberikan, khususnya dalam bulan penuh berkah ini.
Selain itu, Marasidin mengajak WBP untuk bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban selama Bulan Suci Ramadhan, karena pola makan dan aktivitas mengalami perubahan.
Dia juga mengapresiasi jajaran petugas pemasyarakatan dan Warga Binaan atas kondisi aman dan tertib di dalam Rutan, serta berharap agar WBP menjaga sikap selama menjalani masa pidana.
“Dalam kesempatan ini, saya mengajak kepada WBP untuk bekerjasama menjaga keamanan dan ketertiban di Bulan Suci Ramadhan. Di Bulan Suci Ramadhan ini, pola makan dan aktivitas selama satu bulan penuh mengalami perubahan, maka dari itu diminta kepada WBP untuk bekerjasama dalam menciptakan situasi yang kondusif,” ujar Marasidin.
Acara dilanjutkan dengan tausiah yang disampaikan oleh ustadz Abdurahman Hasab. (Sal)