Samarinda-Jajaran Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Timur menggelar upacara bendera dan syukuran sebagai puncak perayaan Hari Pengayoman ke-79 di halaman Kantor Wilayah Kemenkumham Kalimantan Timur. Kepala Rutan Kelas I Samarinda, Jul Herry Siburian, beserta jajaran turut hadir dalam kegiatan tersebut pada Senin (19/08/24).
Dengan tema “Kemenkumham Mengabdi untuk Negeri, Menuju Indonesia Emas 2045,” diharapkan jajaran Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Timur semakin menghayati dan menerapkan nilai-nilai dalam tata nilai Kami PASTI dan BerAKHLAK. Tema ini menjadi pendorong bagi jajaran Kemenkumham untuk terus memberikan pengabdian terbaik kepada masyarakat, bangsa, dan negara.
Bertindak sebagai inspektur upacara, Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Kalimantan Timur, Gun Gun Gunawan, membacakan amanat Menteri Hukum dan HAM RI, Prof. Yasonna H. Laoly, M.Sc., Ph.D. “Perayaan tahun ini memiliki makna yang sangat istimewa, karena untuk pertama kalinya kita memperingati Hari Pengayoman yang menggantikan perayaan Hari Dharma Karya Dhika (HDKD) yang selama ini kita rayakan. Momen ini menandai era baru dalam perjalanan kita, di mana semangat pengayoman menjadi pusat dari dedikasi untuk selalu hadir, semakin dipercaya, dan berkualitas dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat,” ujarnya.
“Saya mengajak seluruh jajaran Kemenkumham, serta seluruh elemen masyarakat, untuk bersama-sama menggelorakan semangat pengabdian ini. Kita harus memiliki tekad yang kuat untuk mewujudkan cita-cita Indonesia Emas 2045. Mari kita bahu-membahu, bersinergi dalam kerja nyata demi terciptanya sistem hukum yang berkeadilan serta perlindungan hak asasi manusia yang optimal,” tambahnya.
Kegiatan dilanjutkan dengan syukuran di halaman Kantor Wilayah Kemenkumham Kaltim, yang diakhiri dengan pembagian hadiah dalam rangka Hari Pengayoman ke-79 dan Hari Kemerdekaan RI ke-79. (Sal)