Jakarta-Menteri Agama, Yaqut Cholil Qoumas memberi pesan penting memperingati Hari Raya Idul Fitri 1444 H. Dalam keterangan persnya di Jakarta, Jumat (21/4/2023) Yaqut mengajak masyarakat untuk menjalin persaudaraan, kepedulian, dan kemauan untuk saling memaafkan.
Dirinya memberikan gambaran mengenai riwayat Uqbah bin Amir, yang bertemu Rasulullah Saw. Aku lalu menghampiri dan memegang tangannya. Rasulullah juga melakukan hal sama, menghampiri dan memegang tanganku.
“Saat itu, Rasulullah berpesan,‘Uqbah, apakah kamu ingin aku beritahu akhlak yang lebih utama bagi penghuni dunia dan penghuni akhirat?. Jalin kembali hubungan persaudaraan yang putus, santuni orang yang menolak memberimu, dan maafkan mereka yang menganiayamu. Ingatlah, siapa saja yang ingin dipanjangkan umurnya dan dianugerahi banyak rezeki, maka hendaklah sambung silaturahmi,” papar Yaqut.
Momen Idulfitri menurutnya menjadi saat tepat untuk saling memaafkan dan memohon maaf kepada sesama. Memperkuat tali persaudaraan dan persatuan sebagai umat manusia serta mengutamakan kepentingan bersama dan terus menjaga kerukunan antar sesama.
“Sambut Idulfitri, mari sudahi segala bentuk perselisihan dan caci maki. Ganti dengan sikap saling mendoakan untuk kemaslahatan umat, kebaikan semua, dan juga kemajuan Indonesia. Taqabalallahu minna wa minkum taqabbal yaa karim. Semoga amal baik kita semua diterima oleh Allah Yang Maha Karim. Amin,” pungkas Yaqut. (Ina)