Samarinda-Jelang pelaksanaan Pemilu 2024, Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kota Samarinda melakukan kunjungan dan pengecekan kesiapan di Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas I Samarinda, Kanwil Kemenkumham Kalimantan Timur, pada Selasa malam (26/11/2024).
Kunjungan ini bertujuan untuk memastikan kesiapan tempat pemungutan suara (TPS) khusus di Rutan Samarinda, baik dari segi keamanan maupun kenyamanan. Forkopimda disambut oleh Kasi Pelayanan Tahanan, Dahlan Hidayat, bersama Kasubsi Administrasi dan Perawatan, Elpasha Braniswara.
Dahlan Hidayat menjelaskan bahwa kunjungan ini merupakan langkah antisipatif untuk memastikan seluruh proses pemungutan suara dapat berjalan lancar tanpa hambatan.
“Kunjungan ini sebagai bentuk antisipasi dini terhadap potensi gangguan yang mungkin terjadi, sehingga pemilu esok hari dapat berjalan dengan aman dan lancar tanpa hambatan,” ujar Dahlan.
Dari hasil pengecekan, TPS Khusus di Rutan Kelas I Samarinda dinyatakan siap digunakan. “Kami memastikan bahwa TPS ini telah memenuhi standar keamanan dan kenyamanan. Dengan persiapan yang matang, kami yakin proses pemungutan suara esok hari akan berjalan dengan aman dan lancar,” tambah Dahlan. (Sal)