Medan-Menteri Hukum dan HAM (Menkumham) Yasonna Laoly tergelincir dari sepeda saat gowes di Medan, Sabtu (18/6/2022). Begitupun, menteri dari PDI Perjuangan tersebut dalam kondisi baik-baik saja.
Melalui sebuah video yang beredar, Yasonna mengabarkan insiden tersebut.
“Halo saya Yasonna Laoly bersama tim YHLCC, hari ini kami gowes di Medan 45 Km tapi ada insiden kecil saya slip, agak terjatuh tapi tidak ada apa-apa,” kata Yasonna.
Yasonna juga menyebut sempat ke rumah sakit untuk Rontgen dan MRI guna memastikan kondisinya.
“Memang sempat saya untuk memastikan sesuatu saya rontgen, MRI, semua clear tidak ada masalah. Mudah-mudahan ini jadi pelajaran juga untuk gowes, masuk ke medan-medan agak sulit, tetap waspada,” pungkas Yasonna. (Sal)