Sukabumi-Kepala Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Sukabumi Kanwil Kemenkumham Jawa Barat (Jabar) Henry Wibowo menghadiri upacara peringatan Hari Bhayangkara ke-77 2023 tingkat Polres Sukabumi Kota di Lapangan Merdeka Kota Sukabumi, Sabtu (1/7/2023).
Hadir sebagai Inspektur Upacara pada Upacara Peringatan Hari Bhayangkara ke-77, Kepala Setukpa Polri, Brigjen Pol Mardiaz Kusin Dwihananto S.I.K., M.Hum.
Dalam kesempatan tersebut, Inspektur Upacara memberikan penghargaan atas kerja keras Polri dalam melayani rakyat dan membela bangsa dan negara.
Seluruh rakyat menaruh harapan besar kepada Polri karena bersentuhan langsung dengan rakyat sehingga berjalanlah dengan hati-hati dan bekerjalah dengan presisi sesuai Tema Hari Bhayangkara ke-77 yaitu ‘Presisi Untuk Negeri’. (Sal)